PERSIB ONLINE official blog | Members area : Register | Sign in

Aang Optimis Masuk Skuad Utama Persib

Rabu, 19 September 2012

Share this history on :
BANDUNG, (PRLM).- Pemain anyar “Maung Bandung”, Aang
Suparman semakin percaya diri bisa menembus skuad inti Persib
Bandung di bawah asuhan pelatih Djadjang Nurdjaman. Hal itu
mengingat, pada catatan hasil pelatihan fisik, dia menjadi salah
satu pemain yang menorehkan catatan waktu terbaik
mengalahkan para pemain lainnya.
“Tentu, ini menjadi motivasi tersendiri bagi saya. Selain itu, saya
juga semakin percaya diri untuk bisa menjadi pemain inti,” ujar
Aang saat ditemui di Stadion Persib, Jln. Ahmad Yani No. 262,
Bandung, Selasa (18/9).
Kendati demikian, Aang mengaku persaingan untuk menjadi
pemain inti “Maung Bandung” sangatlah ketat. Selain itu, ucap
Aang, pelatih tentunya tidak akan menilai dari catatan fisik
pemainnya saja.
“Pelatih pasti lebih tahu kebutuhan timnya dengan baik. Walaupun,
dengan hasil latihan fisik ini, secara pribadi saya menjadi lebih
optimistis bisa dipilih sebagai pemain utama,” katanya.
Aang merupakan salah satu pemain bertahan Persib Bandung
kompetisi musim 2012/2013 yang baru saja direkrut dari Persibo
Bojonegoro. Pada sesi latihan fisik materi cross country, catatan
waktu yang ditorehkannya rata-rata menginjak 35 menit untuk
lintasan sejauh 7-12 km. Dari sejumlah pemain anyar “Maung
Bandung”, torehan waktu Aang menjadi salah satu yang terbaik.
Bahkan, catatan tersebut hanya bisa disaingi gelandang serang,
Atep yang menorehkan catatan rata-rata waktu yang sama. Untuk
para pemain lama seperti Maman Abdurahman, Hariono, dan
Airlangga Sucipto, rata-rata waktu yang ditorehkan mereka di atas
40 menit. Catatan itu sama seperti tiga pemain anyar “Pangeran
Biru” yakni Herman Dzumafo Epandi, Kenji Adachihara dan Asri
Akbar. (A-200/A-26).***
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : youremail@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...

0 komentar:

Posting Komentar

Artikel Populer